Angin.

GEOGRAFI ANGIN.

1.      Apa perbedaan angin tetap dan tidak tetap? Sebutkan masing-masing jenisnya!
Jawab : Angin tetap yaitu angin yang arah tiupnya sepanjang tahun. Jenisnya
a.    angin passat, yaitu angin yang bertiup terus menerus dari daerah maksimum subtropis utara dan selatan (30° – 40°) menuju ke minimum khatulistiwa.
b.    angin barat, yaitu angin antipassat (angin yang berhembus di atas angin passat pada ketinggian (30 km dan arahnya berlawanan dengan angin passat).
c.    angin timur, yaitu angin yang bertiup dari kedua daerah maksimum kutub menuju daerah minimum subpolar (lintang 661/2° LU dan LS°).
Angin tidak tetap yaitu angin setengah tahunan. Jenisnya
a.      Angin muson
b.      Angin muson barat
c.       Angin muson timur



2.      Apa yang dimaksud angin pasat, barat, dan timur? Bagaimana proses dan gambarnya?
Jawab :
Angin Passat (Trade Wind) merupakan angin umum yang berembus di wilayah iklim tropis. Jenis angin ini terjadi akibat perbedaan densitas udara di daerah sekitar lintang 30° (baik lintang utara maupun selatan) yang bertekanan maksimum dan sekitar lintang 10° yang bertekanan minimum.
Angin passat yang berhembus di Belahan Bumi Utara dinamakan passat timur laut, sedangkan di Belahan Bumi Selatan dinamakan passat Tenggara. Daerah pertemuan angin passat timur laut dengan angin passat tenggara di sekitar lintang 10°LU–10°LS merupakan daerah tak ada angin. Daerah di sekitar khatulistiwa ini dinamakan juga zone massa udara tenang (Doldrum) atau Daerah Konvergensi Antar Tropik (DKAT). Letaknya tidak tetap, bergeser ke utara dan selatan mengikuti gerak Matahari. Akan tetapi hanya sebatas wilayah sampai 10°LS dan 10°LU.

Angin Barat (Westerlies) berembus di wilayah iklim sedang. Gerakan angin barat berasal dari daerah subtropis (lintang 30°LU dan 30°LS) yang bertekanan maksimum ke wilayah lingkaran kutub (sekitar 60°LU dan 60°LS) merupakan daerah pusat tekanan rendah.

Angin Timur (Easterlies) berembus di wilayah iklim kutub. Gerakan angin ini berasal dari daerah kutub sekitar lintang 90°LU dan 90°LS yang bertekanan maksimum ke wilayah lingkaran kutub yang merupakan daerah pusat tekanan rendah. Angin barat merupakan gerakan massa udara panas karena berasal dari daerah subtropis, sedangkan angin timur adalah gerakan massa udara dingin karena berasal dari daerah kutub. Wilayah pertemuan kedua massa udara yang berbeda temperaturnya ini ditandai dengan adanya badai siklon (angin ribut) disertai dengan jenis hujan frontal yang lebat.
3.      Apa maksud dari angin muson dan bagaimana proses terjadinya?
Jawab : Angin muson adalah gerakan massa udara yang terjadi karena perbedaan tekanan udara yang mencolok antara daratan dan lautan. Proses terjadinya angin muson sangat dipengaruhi oleh benua Asia di belahan bumi utara dan Australia di belahan bumi selatan yang mengapit dua samudra.
4.      Bagaimana terjadinya angin muson barat dan timur? Gambarkan!
Jawab :
Angin Muson Barat
Bertiup setiap bulan Oktober - April ,saat kedudukan semu matahari di belahan bumi selatan.in Hal ini menyebabkan tekanan udara tinggi di Asia dan tekanan udara rendah di Australia,bertiuplah angin dari Asia ke Australia.Karena angin melalui samudra Hindia,angin tersebut mengandung uap air banyak sehingga pada bulan Oktober sampai Maret di Indonesia terjadi musim penghujan
Angin Muson Timur
       Bertiup mulai bulan April - Oktober,saat kedudukan semu matahari di sebelah belahan bumi utara,akibatnya tekanan udara di Asia rendah dan tekanan udara di Australia tinggi sehingga angin bertiup dari Australia ke Asia.Angin tersebut melewati gurun yang luas di Australia sehingga bersifat kering. Oleh karena itu di Indonesia mengalami musim kemarau
5.      Apa yang dimaksud dan bagaimana terjadinya :
a.      Angin darat dan laut
b.      Angin gunung dan lembah
c.       Angin fohn
d.      Angin siklon dan antisiklon
Jawab : a. Angin darat dan laut
Angin darat adalah angin yang bertiup dari arah darat ke arah laut yang umumnya terjadi pada saat malam hari dari jam 20.00 sampai dengan jam 06.00. Angin jenis ini bermanfaat bagi para nelayan untuk berangkat mencari ikan dengan perahu bertenaga angin sederhana demi sesuap nasi.
Angin laut adalah angin yang bertiup dari arah laut ke arah darat yang umumnya terjadi pada siang hari dari pukul 09.00 sampai dengan pukul 16.00. Angin ini biasa dimanfaatkan para nelayan untuk pulang dari menangkap ikan di laut.
b. Angin Gunung dan angin lembah
Angin gunung adalah angin yang bertiup dari puncak gunung ke lembah gunung yang terjadi pada malam hari.
Angin lembah adalah angin yang bertiup dari arah lembah ke arah puncak gunung yang biasa terjadi pada siang hari.
c. Angin Fohn (Angin Terjun / Angin Jatuh)
Angin fohn adalah angin yang bertiup pada suatu wilayah dengan temperatur dan kelengasan yang berbeda. Angin fohn terjadi karena ada gerakan massa udara yang naik pegunungan yang tingginya lebih dari 200 meter di satu sisi lalu turun di sisi lain.
Biasanya angin ini bersifat panas merusak dan dapat menimbulkan korban. Tanaman yang terkena angin ini bisa mati dan manusia yang terkena angin ini bisa turun daya tahan tubuhnya terhada serangan penyakit.
Angin Jatuh atau Angin Terjun punya banyak nama :
- Angin gending di Jawa Timur- Angin bahorok di Sumatera Utara- Angin barubu / Brubu di Sulawesi Selatan- Angin kumbang di Jawa Barat- Angin wambrau di Papua / Irian Jaya.
Berdasarkan proses terbentuknya angin dibedakan atas:
1. angin geostrophic. angin yang terbentuk karena adanya gaya coriolis dan perbedaan tekanan.
2. angin thermal angin yang terbentuk karena adanya perbedaan suhu.
3. angin ageostrophic angin yang terbentuk karena adanya perbedaan antara angin aktual dengan angin geostrophic.
4. angin gradien proses terbentuknya sama seperti angin geostrofik, tapi dipengaruhi oleh gaya sentrifugal.secara umum angin bisa dibedakan atas dua yaitu angin lokal dan angin musim.
d. Angin siklon dan antisiklon
Angin siklon adalah udara yang bertekanan rendah dikelilingi udara yang bertekanan maksimum / memusat. Angin siklon belahan bumi utara bergerak berlawanan arah jarum jam, sedang angin siklon belahan bumi selatan bergerak searah jarum jam.
Angin anti siklon adalah udara bertekanan maksimum dikelilingi udara bertekanan minimum / menyebar. Angin anti siklon belahan bumi utara bergerak menyebar searah jarum jam, sedang angin anti siklon belahan bumi selatan bergerak menyebar berlawanan arah jarum jam.
6.      Sebutkan jenis angin fohn yang ada di Indonesia!
Jawab :
*      Angin Bahorok (Deli, Sumatera Utara)
*      Angin Kumbang (Cirebon, Jawa Barat)
*      Angin Gending (Pasuruan, Jawa Timur)
*      Angin Brubu (Makassar, Sulawesi Selatan)

*      Angin Wambraw (Biak, Irian Jaya)

Gambarnya nyusul yee :D

Comments

Popular posts from this blog

Contoh Laporan Magang

Pengertian dan Contoh Teks Cerita Ulang